Facemoji, Koleksi Stiker Imut Untuk Facebook Chat

stiker untuk facebook, stiker fb, fb chat stiker

Sekarang aplikasi chatting telah banyak beredar, dengan keunggulan dan fitur kerennya masing-masing. Fitur yang sekarang populer adalah stiker. Hampir semua aplikasi chat sekarang yang admin tahu, pasti punya gaya stiker tersendiri yang dijadikan sebagai ikon/maskot dari aplikasi itu. Facebook juga telah meluncurkan fitur stiker untuk chat, tapi sayangnya baru sebatas untuk pengguna Facebook Messenger di smartphone seperti iOS dan Android. Untuk pengguna PC, Facebook belum menghadirkannya.

Tapi untuk kamu pengguna setia Facebook di PC/komputer yang ingin menambah fitur stiker, kamu bisa mencoba Facemoji. Facemoji merupakan addons untuk browser Google Chrome dan Mozilla Firefox.

Seperti yang sudah terlihat di gambar diatas, sekarang kamu bisa mengekspresikan semua "perasaan" kamu dengan Facemoji, karena Facemoji menghadirkan lebih dari 250 stiker Facebook imut dan lucu yang bisa kamu pakai sesuka hati, dan tentunya gratis! :D Cara pemasangannya cukup mudah, cukup dengan melakukan penginstalan addons, tanpa perlu restart.


Setelah selesai menginstal, kamu akan diarahkan ke halaman seperti dibawah ini untuk melakukan login akun Facebook sekaligus Facemoji. Jangan lupa untuk mengklik tombol "suka" supaya kamu dapat mengaskses semua stiker yang ada tanpa batasan.

 pasang facemoji, cara pakai facemoji, facemoji fb chat 
Facemoji juga menambahkan fitur ikon (atau apalah namanya) yang bisa kita gunakan pada status, dan komentar di Facebook, tinggal mengklik pada ikon "senyum" kemudian tinggal pilih deh ikon yang mau kamu pakai. :D

instal facemoji, stiker keren untuk facebook, gratis stiker di fb

Simon Child Sr.

Pemilik dan pengelola Simon Child Blog. Saat ini sedang belajar di Institut Pengangguran Sementara Indonesia. Bercita-cita menjadi seorang Pengangguran Profesional. #LOL

Dapatkan Update Artikel Terbaru melalui Email!

0 komentar

Ada yang ingin disampaikan terkait dengan artikel ini?

 
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Redesigned by Simon Child Blog © 2012-2014
Posts RSSComments RSS
AboutContactPrivacy Policy