MediaPortal, Alternatif Media Center Untuk Windows 8

Apapun versi Windows 8 yang anda miliki, Media Center tidak menjadi bagian dari Windows 8. Media Center disediakan secara terpisah seharga $9.99. Untuk anda pengguna Windows 8 yang tidak bisa lepas dalam menggunakan media center sebagai software "Home Theater", anda bisa menggunakan software alternatif yang sejenis. Contohnya MediaPortal.



Aplikasi ini tidak kalah menarik dengan Windows Media Center. MediaPortal 1.3.0 hadir dengan user interface yang penuh warna, serta pengoperasian yang mudah. Hampir keseluruhan fitur konfigurasi danapt dengan mudah diakses secara langsung melalui aplikasi, meskipun untuk pengaturan konfigurasi paling lengkap bisa diakses melalui aplikasi diluarnya.


Anda dapat mengakses musik, video serta file gambar melalui aplikasi ini denga mudah. Anda juga dapat memilih skin yang anda sukai untuk digunakan sebagai UI MediaPortal. Ada 3 skin default yang tersedia. Selebihnya, dapat di download melalui situs resminya secara gratis. :)


MediaPortal juga dapat memutar Blu-ray Disc secara langsung tanpa bantuan third party video player. Untuk anda yang sering menggunakan Windows Media Center, mungkin perlu beberapa waktu untuk memahami semua fitur yang ada. :)

Selain fitur multimedia, anda juga dapat bermain game seperti Sudoku dan Tetris melalui aplikasi ini. MediaPortal. Sebagai tambahannya, anda juga dapaat menambahkan beragam plugins menarik lainnya yang tersedia di site resminya :D Oh iya, MediaPortal merupakan aplikasi open source, jadi anda dapat mengunduhnya secara gratis. :)

Support Windows XP, Vista, 7 and 8 (32/64bit)

Simon Child Sr.

Pemilik dan pengelola Simon Child Blog. Saat ini sedang belajar di Institut Pengangguran Sementara Indonesia. Bercita-cita menjadi seorang Pengangguran Profesional. #LOL

Dapatkan Update Artikel Terbaru melalui Email!

0 komentar

Ada yang ingin disampaikan terkait dengan artikel ini?

 
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Redesigned by Simon Child Blog © 2012-2014
Posts RSSComments RSS
AboutContactPrivacy Policy