Lihat Kembali Momen Penting Anda di Facebook Selama 2013

Tidak terasa tahun 2013 akan segera berakhir. :') Banyak momen penting yang terjadi selama tahun 2013 ini. Baik itu momen paling menggembirakan, momen lucu, bahkan momen mengharukan yang rasanya bisa kita ingat untuk selamanya. :)


Momen-momen tersebut tidak hanya terjadi di dunia nyata saja. Di dunia maya, kita juga pasti pernah mengalami, atau dalam hal ini berbagi momen bahagia kita ke dunia maya (Facebook, Twitter, dll) dengan menulis status, atau juga upload foto. Nah, tiap penghujung tahun di bulan Desember ini, Facebook akan mengijinkan anda untuk kembali meninjau momen atau saat-saat paling 'terpenting' yang pernah terjadi di Facebook setiap tahunnya.


Anda yanng tertarik untuk mengingat kembali momen 'berharga' anda selama tahun 2013 yang ada di Facebook, bisa dengan mudah mengaksesnya dengan mengunjungi halaman profil Facebook anda (lihat gambar di atas). Klik pada "Lihat Tinjauan Anda Selama 2013", dan anda akan diarahkan pada halaman baru yang berisikan daftar 20 momen terpenting yang 'terjadi' selama satu tahun ini.

Momen-momen tersebut tergabung atas status, foto, dan video milik anda yang paling populer, paling banyak disukai, atau paling banyak dibicarakan selama satu tahun belakangan ini. Anda juga dapat menambahkan sendiri momen/peristiwa penting yang mungkin tidak tercantum dalam tinjauan Tahunan Facebook ini.

Anda juga bisa melihat daftar teman yang sering menandai anda dalam kirimannya di Facebook, seperti foto dan video. Terakhir, anda juga bisa membagikan Tinjauan Tahunan ini kepada teman-teman di Facebook, agar mereka juga bisa ikut melihat dan mengetahui peristiwa apa aja yang telah anda lalui selama setahun . :)

Simon Child Sr.

Pemilik dan pengelola Simon Child Blog. Saat ini sedang belajar di Institut Pengangguran Sementara Indonesia. Bercita-cita menjadi seorang Pengangguran Profesional. #LOL

Dapatkan Update Artikel Terbaru melalui Email!

0 komentar

Ada yang ingin disampaikan terkait dengan artikel ini?

 
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Redesigned by Simon Child Blog © 2012-2014
Posts RSSComments RSS
AboutContactPrivacy Policy