Kreatif Membuat Sampul Facebook Dengan CoverBud Designer

Banyak orang menggunakan sampul/cover Facebook sebagai tempat menampilkan kreasi desainnya, Terutama untuk mereka yang punya kegemaran dalam hal desain dan semacamnya, pasti suka "menghias" tampilan akun Facebooknya agar terlihat semakin menarik. :) Tapi tidak semua orang mampu membuat sampul Facebook yang keren, unik, atau menarik, hehe. Beberapa mungkin hanya memasang foto atau gambar apa saja yang menurutnya sudah menarik untuk dipajang. :D :p Mirip dengan artikel setahun lalu tentang situs penyedia desain sampul Facebook, kali ini admin akan membahas satu lagi sebagai tambahan, yaitu CoverBud Designer.


CoverBud Designer adalah web apps yang menyediakan fitur instan untuk membuat cover Facebook menggunakan beragam pilihan template yang telah disediakan. Tersedia banyak pilihan template yang dapat di kustomisasikan menggunakan gambar yang berasal dari album foto kamu di Facebook.

Untuk mulai menggunakan web apps ini, cukup dengan login menggunakan akun Facebook, kemudian pilihlah salah satu template yang menurutmu menarik, -klik Customize. :) CoverBud Designer kemudian akan meminta perijinan akun Facebookmu untuk menggunakan foto dari album, termasuk foto yang ditandai.


Setelah memilih template, kita akan menuju halaman untuk mengutak-atik template sampul tersebut. :D Disini kita dapat mengubah banyak bagian (sesuai template) mulai dari background yang bisa dipilih menggunakan gambar dari album foto, gambar tekstur dari CoverBud sendiri, atau bisa juga cukup menggunakan solid color.


Selanjutnya kita juga bisa menambahkan foto, shapes, dan juga teks yang dapat kita atur sedemikian rupa hingga cocok dengan desain akhir sampul Facebook yang diinginkan. :) Jika sudah selesai mengedit, klik Publish (kanan atas). CoverBud akan sekali lagi meminta perijinan untuk mengupload sampul dan membuat album baru, CoverBud Photos.


Kalau sudah, tinggal di klik Save Changes, kemudian Exit.

Cukup mudah bukan? :D Oh iya, jika diperhatikan lagi, setelah sampul dipasang, CoverBud akan memasang watermark kecil di sudut kiri gambar sampul/cover. Tapi tidak perlu diperhatikan, watermarknya cukup kecil bahkan hampir tidak terlihat sama sekali :)

Simon Child Sr.

Pemilik dan pengelola Simon Child Blog. Saat ini sedang belajar di Institut Pengangguran Sementara Indonesia. Bercita-cita menjadi seorang Pengangguran Profesional. #LOL

Dapatkan Update Artikel Terbaru melalui Email!

0 komentar

Ada yang ingin disampaikan terkait dengan artikel ini?

 
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Redesigned by Simon Child Blog © 2012-2014
Posts RSSComments RSS
AboutContactPrivacy Policy