Sembunyikan Kiriman Retweet Teman Dari Timeline Twitter

Pernahkah kamu menemukan Retweet mengganggu seperti ini di timeline Twitter?

annoying RT, RT aneh, daftar retweet tidak penting

Bukan hanya contoh seperti yang di atas saja, masih banyak lagi sebenarnya retweet yang bisa dibilang sangat tidak penting dan cukup mengganggu, belum lagi kalau retweet tersebut muncul secara 'membabi buta', membanjiri TL (timeline) Twitter.

Salah satu alasan utama kita mengikuti/mem'follow' seseorang di Twitter pastinya untuk mendapatkan update status/informasi terbaru dari orang itu, bukannya mendapatkan tweet tidak jelas dari akun yang sama sekali tidak kita kenal. Fitur retweet sebenarnya memang dihadirkan oleh Twitter agar lebih mempermudah suatu akun (bisnis, usaha, dll) untuk memperluas jangkauannya dengan lebih banyak pengguna Twitter. Tapi sekarang, (contoh gambar di atas) fitur retweet justru digunakan untuk sistem yang saya kurang mengerti, yaitu memperbanyak jumlah followers. -_- Idenya, semakin banyak retweet, semakin banyak follower baru yang mengikuti akun kamu. :v

Oke, kembali ke topik. Intinya, kalau kamu juga merasa terganggu dengan 'hujan' RT seperti ini di TL kamu, kamu bisa menonaktifkannya dengan sangat mudah.

matikan retweet mengganggu, sembunyikan tweet teman

Buka profil teman yang ingin dinonaktifkan Retweetnya, kemudian klik ikon seperti yang ada pada gambar di atas, kemudian klik Matikan Retweet. Mudah kan? Cara ini sudah lama diberikan Twitter, tapi sepertinya masih ada yang belum tahu. :p

Admin rasa itu saja, setelah cara di atas dilakukan, kita tidak perlu lagi melihat 'tumpahan' RT tidak penting dari teman kita. Semoga bermanfaat. :)

Simon Child Sr.

Pemilik dan pengelola Simon Child Blog. Saat ini sedang belajar di Institut Pengangguran Sementara Indonesia. Bercita-cita menjadi seorang Pengangguran Profesional. #LOL

Dapatkan Update Artikel Terbaru melalui Email!

0 komentar

Ada yang ingin disampaikan terkait dengan artikel ini?

 
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Redesigned by Simon Child Blog © 2012-2014
Posts RSSComments RSS
AboutContactPrivacy Policy